MTs N 9 Bantul
Sebelumnya MTs N 9 Bantul bernama MTsN Lab UIN Su-Ka Yogyakarta, pada awal berdirinya bernama "Sekolah Pendidikan Guru Agama (PGA) Latihan Fakultas Tarbiyah" berdiri pd tanggal 5 Syawwal 1388 H / Oktober 1969 M. Yang dipelopori oleh Prof. Dr. Muchtar Yahya, Drs. Surojo, M.A., Drs. Busyairi Madjidi, Drs. Abdul Rahman dan Drs. Sadjad Aryanto.
Berdasarkan SK Menteri RI No. 23 Tahun 1983, mulai tahun ajaran 1983/1984 lembaga ini mengalami perubahan nama menjadi Madrasah Tsanawiyah Laboratorium Fakultas Tarbiyah Institit Agama Islam Negeri Sunan Kalijaga (MTs LFT IAIN Sunan Kalijaga).
Berdasarkan Keputusan Menteri Agama RI Nomor 48 Tahun 2009, tanggal 6 Maret 2009 menjadi Madrasah Tsanawiyah Negeri dengan nama MTs Negeri Lab UIN Yogyakarta, dengan alamat : Jl. Lingkar Timur, Pranti, Banguntapan Bantul.