Siap Berlaga, Tim Musabaqah Syarhil Quran MTsN 9 Bantul Matangkan Persiapan

9 Januari 2026 superadmin 15

Siap Berlaga, Tim Musabaqah Syarhil Quran MTsN 9 Bantul Matangkan Persiapan

Bantul (MTsN 9 Bantul)— Tim Musabaqah Syarhil Quran (MSQ) MTsN 9 Bantul terus mematangkan persiapan menjelang perlombaan yang akan datang. Latihan dilakukan pada Jumat (09/01/2026) di Musala Raudhatul Muta’allimin sebagai upaya meningkatkan kualitas materi, kekompakan tim, serta kesiapan mental para anggota.

 

Dalam sesi latihan kali ini, tim MSQ berlatih pembagian peran sebagai pensyarah (Airin), qari (Alya), dan saritilawah (Shafa), sekaligus mematangkan naskah syarhil yang akan disampaikan. Penekanan diberikan pada kefasihan bacaan Al-Qur’an, ketepatan makharijul huruf, penghayatan isi materi, serta kesesuaian tema dengan ketentuan lomba.

 

Pembina tim memberikan pendampingan intensif, baik dalam aspek materi keislaman maupun teknik penampilan di atas panggung. Siswa juga dilatih untuk mengatur intonasi suara, ekspresi, serta menjaga tempo penampilan agar berjalan runtut, menarik, dan menyentuh.

 

Salah satu anggota tim, Airin, mengaku persiapan yang dijalani cukup menantang, namun membuat semakin siap.

 

“Latihannya lebih serius, tapi kami jadi lebih paham materi dan lebih kompak. Kami ingin memberikan penampilan terbaik dan semoga bisa meraih hasil yang membanggakan,” ujarnya. (fdl)