26 November 2025 superadmin 12
Bantul (MTsN 9 Bantul) – MTsN 9 Bantul menggelar rapat koordinasi dalam rangka persiapan pelaksanaan Asesmen Sumatif Akhir Semester (ASAS) Ganjil Tahun Ajaran 2025/2026 pada Rabu (26/11/2025). Kegiatan yang melibatkan seluruh guru dan panitia ini bertujuan memastikan asesmen berjalan tertib, profesional, dan sesuai prosedur.
Rapat dipimpin langsung oleh Kepala MTsN 9 Bantul, Siti Solichah, dengan membahas berbagai aspek teknis, mulai dari pembagian tugas pengawas, mekanisme distribusi soal, teknis penilaian, hingga tata tertib peserta didik. Seluruh panitia diberi arahan untuk menjaga disiplin dan ketepatan waktu selama pelaksanaan ASAS.
Dalam arahannya, Solichah, menegaskan pentingnya persiapan matang demi menghasilkan pelaksanaan asesmen yang objektif dan berkualitas.
“ASAS bukan hanya agenda evaluasi akhir semester, tetapi juga sarana memastikan siswa benar-benar menguasai kompetensi pembelajaran. Karena itu, seluruh proses harus dijalankan dengan baik,” ujarnya.
Panitia juga menyoroti beberapa aturan penting bagi peserta didik, seperti kewajiban hadir tepat waktu, ketentuan seragam, larangan membawa barang yang tidak berkaitan dengan asesmen, serta mekanisme penanganan jika terjadi keterlambatan atau kendala teknis lainnya. (fdl)