31 Oktober 2025 superadmin 28
Bantul (MTsN 9 Bantul)—MTs Negeri 9 Bantul melaksanakan kegiatan penarikan mahasiswa Program Pengalaman Lapangan (PLP) dari UIN Sunan Kalijaga Yogyakarta yang bertempat di Literarium Library, Jumat (31/10/2025). Kegiatan ini menandai berakhirnya masa praktik mahasiswa dalam program pengenalan dan pelatihan guru di lingkungan madrasah.
Sebanyak 8 orang mahasiswa dari Program Studi Matematika, IPA, dan PAI telah melaksanakan PLP di MTsN 9 Bantul selama 2 bulan.
Selama menjalankan PLP, para mahasiswa ini terlibat aktif dalam berbagai kegiatan di madrasah, antara lain observasi proses pembelajaran, membantu guru dalam kegiatan belajar mengajar, berpartisipasi dalam kegiatan kokurikuler dan administrasi madrasah, dan mendukung program adiwiyata, MBG, dan kegiatan lingkungan madrasah lainnya.
Kepala MTsN 9 Bantul, Siti Solichah, menyampaikan apresiasi dan terima kasih atas dedikasi serta kontribusi para mahasiswa selama berada di MTsN 9 Bantul.
“Kami sangat terbantu dengan kehadiran mahasiswa PLP UIN Sunan Kalijaga ini. Semoga pengalaman di sini menjadi bekal berharga dalam perjalanan mereka menjadi calon guru yang tangguh,” ujarnya.
Perwakilan mahasiswa PLP, Akbar, menyampaikan kesan dan pesan selama kegiatan berlangsung.
“Kami mengucapkan terima kasih atas bimbingan, sambutan hangat, dan pengalaman luar biasa yang diberikan oleh seluruh civitas akademika MTsN 9 Bantul, terutama Ibu Kepala Madrasah dan guru pamong. Terima kasih sudah mau menerima dan memberikan kami kesempatan dalam mempraktikkan teori yang sudah kami terima selama di kampus. Semoga silaturahmi tetap terjalin dengan baik,” ungkapnya.
Melalui kegiatan ini, diharapkan terjalin kerja sama yang semakin erat antara UIN Sunan Kalijaga dan MTsN 9 Bantul dalam membangun pendidikan yang unggul, religius, dan berkarakter. (wwt)